LG Optimus G Pro dengan Layar FULL HD Spesifikasi & Foto Terbarunya Bocor Lebih Canggih dari Nexus 4

Setelah sebelumnya sempat beredar rumor tentang bakal segera hadirnya perangkat baru dari LG yang dikenal sebagai LG Optimus G Pro, baru-baru ini perangkat tersebut kabarnya telah muncul di pasaran Jepang dengan usungan nomor model L-04E. Dan tak lama setelah itu, spesifikasi dan foto LG Optimus G Pro ini pun turut bocor.
 
 

 
 
Berdasarkan bocoran yang ada, LG Optimus G Pro tersebut hadir dengan dukungan processor quad core Snapdragon S4 Pro 1.7GHz, RAM 2GB, layar full HD 1080p dan baterai 3.000 mAh. Bocoran informasi terkait spesifikasi perangkat ini diperoleh dari tampilan pertama perangkat yang memang mirip dengan bocoran spesifikasi sebelumnya.
LG Optimus G Pro untuk pasaran Jepang ini, pada dasarnya kompatibel dengan jaringan LTE XI dari NTT DoCoMo. Keberadaan LG Optimus G Pro ini boleh jadi merupakan LG Optimus G2 versi Jepang.
Selain LG Optimus G2 dan LG Optimus G Pro, kabarnya ada perangkat lain lagi yaitu LG Optimus GK yang bakal segera hadir ke pasaran dalam waktu yang tidak lama lagi.

Sumber BeritaTeknologi
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori LG / Samsung dengan judul LG Optimus G Pro dengan Layar FULL HD Spesifikasi & Foto Terbarunya Bocor Lebih Canggih dari Nexus 4. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://e-redaksi.blogspot.com/2013/03/lg-optimus-g-pro-dengan-layar-full-hd.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Aksdeat - Senin, 11 Maret 2013

Belum ada komentar untuk "LG Optimus G Pro dengan Layar FULL HD Spesifikasi & Foto Terbarunya Bocor Lebih Canggih dari Nexus 4"

Posting Komentar