HTC One akan Mulai Dijual Pertama Kali Di Singapura pada 9 Maret Besok

Jika ingin memperoleh smartphone super dari HTC, yakni HTC One, sebaiknya Anda merencanakan untuk pergi ke Singapura pada akhir pekan ini. Di negeri tetangga ini, HTC akan secara resmi menjual HTC One pada 9 Maret besok.




Saat ini, tepatnya dari tanggal 7 hingga 10 Maret 2013, Singapura memang menjadi tempat perhelatan ajang IT Show 2013. Acara tersebut pun dilangsungkan di Marina Bay Sands.
Namun, yang perlu diperhatikan, keberadaan HTC One di ajang tersebut bukanlah ajang resmi peluncuran HTC One ke pasaran. Penjualan HTC One akan dilakukan oleh beberapa operator setempat seperti SingTel ataupun M1 yang akan menawarkannya secara kontrak.
HTC sendiri dalam sebuah sesi wawancara dengan CNet pernah mengungkapkan bahwa mereka akan meluncurkan HTC One ke pasaran pada pertengahan Maret ini yang juga mengambil tempat Singapura sebagai lokasi penjualan pertamanya. Jadi, kalau Anda ingin menjadi pengguna HTC One pertama di dunia, bisa datang ke acara ini.

Sumber Android Authority
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Android / HTC / Smartphone dengan judul HTC One akan Mulai Dijual Pertama Kali Di Singapura pada 9 Maret Besok. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://e-redaksi.blogspot.com/2013/03/htc-one-akan-mulai-dijual-pertama-kali.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Aksdeat - Jumat, 08 Maret 2013

Belum ada komentar untuk "HTC One akan Mulai Dijual Pertama Kali Di Singapura pada 9 Maret Besok"

Posting Komentar